- by Admin
- 18 Maret 25
Polres Grobogan – Polda Jateng – Tahun ajaran baru di TK Kemala Bhayangkari 38 Purwodadi terlihat berbeda dari tahun sebelumnya.
Kali ini, Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Grobogan Ny. Wenny Dedy Anung beserta para pengurus lainnya langsung menyambut kedatangan murid baru di Yayasan milik Polri tersebut.
Siswa siswi TK Kemala Bhayangkari 38 Purwodadi tersebut, terlihat ceria dengan sambutan yang diberikan pada hari pertama masuk sekolah.
Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Grobogan menyampaikan, bahwa kegiatan ini bertujuan agar anak-anak yang bersekolah merasa senang dan bangga menjadi bagian dari TK Kemala Bhayangkari 38 Purwodadi.
“Kegiatan penyambutan tahun ini sengaja dikemas dengan suasana berbeda agar anak-anak bahagia dan bangga menjadi bagian dari TK Kemala Bhayangkari,” kata Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Grobogan pada Rabu (24/7/2024).
Tak jauh berbeda dengan siswa siswi baru TK Kemala Bhayangkari 38 Purwodadi, sejumlah orangtua murid pun turut merasakan kebahagiaan tersebut.
Para orang tua murid tampak mengabadikan momen putra-putrinya yang disambut langsung oleh Ketua Bhayangkari Cabang Grobogan di hari pertama masuk sekolah.
“Ke depannya, anak-anak ini merupakan harapan dan investasi bagi kemajuan bangsa dan dan Negara,” ujar Ny. Wenny Dedy Anung.
“Terimakasih pada para orang tua yang telah menitipkan anak-anaknya untuk bersekolah di TK Kemala Bhayangkari 38 Purwodadi,” pungkas Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Grobogan.