Bhabinkamtibmas di Grobogan, Diminta Untuk Lebih Aktif Di Wilayah

Polres Grobogan – Bhabinkamtibmas merupakan salah satu garda terdepan dalam konsep pemberdayaan keamanan di wilayah yang ditempatkan di Desa dan Kelurahan se-Kabupaten Grobogan. Tugasnya membina masyarakat terkait dengan pemeliharaan kemanan dan ketertiban masyarakat.

Hal itu disampaikan Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan melalui Kepala Bagian Sumber Daya Manusia ( Kabag SDM Polres Grobogan ) saat memberikan pengarahan pada Kanit Binmas dan Kasium jajaran Polres Grobogan.

Kabag SDM Polres Grobogan mengatakan, para Kanit Binmas ini di kumpulkan karena merekalah yang menjadi penggerak bhabinkamtibmas yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.

‘’Kanit Binmas dan Kasium Polsek jajaran Polres Grobogan ini kami kumpulkan agar dapat menyampaikan pada Bhabinkamtibmasnya untuk lebih aktif dalam mengikuti kegiatan di wilayah Desa binaannya,’’ ujar Kabag SDM Polres Grobogan.

Ditambahkan Kompol Sudarto, setelah dikumpulkan para Kanit Binmas lebih bisa memotivasi agar setiap Bhabinkamtibmas memahami karakteristik dan kerawanan di setiap wilayah binaannya, sehingga dapat dengan mudah melakukan penanganan apabila suatu saat timbul permasalahan di wilayah tersebut.

‘’Termasuk mengenal setiap tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda. Selain itu juga kami berikan motivasi agar kedepannya para Bhabinkamtibmas ini dapat meningkatkan kegiatan sambaing desa yang menjadi salah satu tugas pokoknya” jelas Kompol Sudarto.

Dalam kesempatan itu, Kasat Binmas Polres Grobogan AKP Eko Bambang mengatakan pada Kanit Binmas agar memberikan penekanan pada Bhabinkamtibmas untuk memberikan imbauan secara rutin pada warganya terkait kejadian kebakaran yang rumah yang akhir-akhir ini sering terjadi.

‘’Karena saat ini musim kemarau, yang sangat rawan terjadinya kebakaran rumash, kita tekankan pada masing-masing Kanit Binmas agar disampaikan pada Bhabinkamtibmas untuk lebih sering memberikan imbauan pada masyarakat sebagai upaya untuk mencegah terjadinya kebakaran rumah,’’ kata Kasat Binmas Polres Grobogan.

AKP Eko Bambang juga mewanti-wanti para Kanit Binmas Polsek jajaran agar selalu melakukan pengawasan pada Bhabinkamtibmas sehingga dalam pelaksanaan tugasnya tidak terjadi pelanggaran kode etik kepolisian maupun tindak pidana.

Sementara itu para Kasium Polsek jajaran Polres Grobogan dalam kesempatan itu diminta untuk menyelenggarakan pelayanan administrasi umum ketatausahaan dan urusan dalam pelayanan markas, sehingga administrasi di lingkungan Polsek dapat berjalan dengan baik.

Leave a reply:

Your email address will not be published.

Site Footer