Antisipasi 3C, Bhabinkamtibmas Dukuh Sambang Perum Perumahan Karangalit

Polres Salatiga Polda Jateng – Guna menjaga situasi agar tetap aman kondusif dikewilayahan, Bhabinkamtibmas Dukuh Polsek Sidomukti Polres Salatiga Polda Jawa Tengah Aiptu Sunardi melaksanakan sambang di Perumahan Karangalit Jl. Purbaya Kel. Dukuh Kec Sidomukti Salatiga, Kamis (01/06/2023).

Sambang kewilayahan dilaksanakan untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat dan semakin memudahkan dalam menyampaikan pesan kamtibmas terkait harkamtibmas, sekaligus mengetahui kendala yang ada dilapangan sehingga dapat mencari solusi terbaik secara bersama – sama.

Dalam kesempatan ini menghimbau kepada security agar mewaspadai pelaku kejahatan, selalu menjaga kewaspadaan saat bertugas, yang tidak kalah pentingnya jaga kesehatan karena itu yang utama, segera koordinasi atau laporkan kepada aparat dilapangan jika terjadi gangguan kamtibmas sehingga cepat tertangani dan situasi kamtibmas dapat terus terjaga, pesannya.

Junedi security Perumahan Karangalit menyambut baik sambang dialogis yang dilaksanakan aparat Kepolisian, siap menjaga kewaspadaan saat bertugas dan segera berkoordinasi jika terjadi gangguan kamtibmas, ungkapnya.

Kapolres Salatiga yang dihubungi ditempat terpisah menyampaikan bahwa sambang dialogis merupakan wujud Polri hadir ditengah masyarakat untuk memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat, sehingga terwujud kedekatan dengan seluruh elemen masyarakat diwilayah binaannya dalam upaya mewujudkan kamtibmas yang aman dan kondusif, tegas AKBP Feria Kurniawan, SIK.

( Humas Polres Salatiga Polda Jateng )

Leave a reply:

Your email address will not be published.

Site Footer