Hari ini Polres Blitar melakukan Vaksinasi Booster atau Vaksinasi ketiga kepada masyarakat umum, di kecamatan Talun dan Garum Kabupaten Blitar, Kamis (24/02/2022) pagi.
Kapolres Blitar AKBP Adhitya Panji Anom S.I.K. melalui Kasi Humas Iptu Udiyono menjelaskan Vaksin Booster ini dilakukan agar supaya terbentuk Kekebalan Imunitas (Herd Immunity). Apalagi saat ini Virus Covid-19 Varian Omicron sudah banyak ditemukan di Indonesia. Banyak warga masyarakat yang antusias terhadap kegiatan yg dilakukan oleh petugas vaksin dari Polres Blitar pada hari ini, Petugas menghimbau kepada masyarakat untuk tetap mematuhi Prokes disaat mengatri untuk di vaksin. Masyarakat tetap harus memakai masker dikarenakan untuk kebaikan, kesehatan, dan menaati peraturan yang ada saat ini pasalnya virus Omicron menjatuhkan banyak korban setiap harinya.
“Vaksin Booster ini dilakukan untuk meningkatkan imun masyarakat Kabupaten Blitar guna mencegah penularan Covid-19,” ungkap Kasi Humas.
Vaksin Booster ditujukan bagi masyarakat berusia 18 tahun ke atas sudah mendapatkan vaksinasi dosis lengkap atau 2 kali suntik dan minimal 6 bulan setelah penyuntikan dua dosis.
“Upaya ini penting untuk meningkatkan kekebalan tubuh masyarakat, mengingat Virus Covid-19 yang terus bermutasi,” ujarnya.
Disamping itu, Kasi Humas menyampaikan bahwa Vaksinasi Booster ini sudah dijalankan sesuai arahan pimpinan dan akan menjadi komitmen bersama dalam melindungi seluruh masyarakat.
“Vaksinasi Booster ini penting diberikan sebagai komitmen untuk melindungi seluruh masyarakat dari ancaman Covid-19 dan termasuk varian-varian barunya,” katanya.
Prev:Ciptakan situasi yang aman dan nyaman, Polsek Wlingi hadir di giat penyaluran dana bantuan sosialNext:Tinjau Vaksinasi Se-Indonesia, Kapolri Dorong Percepatan Target Dosis Dua dan Booster
Related stories
-
Satgas Operasi Mantap Praja Candi 2024 Berikan Pengamanan, Pemberitahuan Hasil Penelitian Berjalan Lancar
Siang ini di KPU Kab. Karanganyar dilaksanakan pemberitahuan Hasil Penelitian Perbaikan Persyaratan Administrasi Calon Bupati dan Wakil […] Read More
-
Hal Yang Paling Berat Dirasakan Brigadir Febrian Salah Satu Anggota Polresta Surakarta Jadi Satgas FPU
SOLO- Brigadir Febrian Damar Cahyono personil Sat Resnarkoba Polresta Surakarta mendapatkan suatu kebanggaan terpilih menjadi salah satu […] Read More
-
Minggu Kasih: Kapolresta Surakarta Bersama Kajari Dengar Keluhan Warga
Polresta Surakarta- Polda Jateng- Sebagai upaya untuk menyerap secara langsung keluhan dari masyarakat, Polresta Surakarta menggelar kegiatan […] Read More