Polres Salatiga- Kapolsek Sidorejo Polres Salatiga Polda Jawa Tengah AKP Harjan Widodo SH di dampingi Wakapolsek Sidorejo Iptu Sujianto bersama Bhbainkamtibmas Salatiga melaksanakan pemantauan pembagian Sembako dari Pemerintah Kota Salatiga kepada warga masyarakat yang terkena dampak wabah covid 19 di GPD, pada hari Rabu 29/04/2020
Dalam kesempatan ini Kapolsek Sidorejo menyampaikan, mari tetap mensyukuri rejeki seberapapun yang di dapat, diharapkan masyarakat dapat menerima bantuan dengan tertib dan melaksanakan anjuran pemerintah dengan menjaga jarak aman guna menanggulangi penyebaran covid 19, biasakan antri jangan berdesak – desakan karena akibatnya sangat berbahaya jika ada salah satu warga yang tertular covid 19, pesannya.
Beni salah satu warga ang mendapatkan bantuan menyampaikan, trimakasih sudah diingatkan mengenai physical distancing dan siap antri jika saatnya tiba nanti juga akan kebagian, ucapnya.
Ditempat terpisah Kapolres Salatiga AKBP Rahmad Hidayat S.S menyampaikan, trimakasih kepada seluruh jajaran yang aktif memantau perkembangan situasi kamtibmas di wilayah, perhatikan sekecil apapun celah yang bisa menimbulkan permaslahan, mengingat situasi saat ini semua bisa saja terjadi berikan ketenangan kepada warga masyarakat dan ajak untuk membiasakan antri guna menghindari hal – hal yang tidak diinginkan, harap Kapolres.
(Humas Polres Salatiga Polda Jateng ) #Polres Semarang